Tanjabtim –Jambi (suaraharapan.id) Desa Sei tawar, Kecamatan Mendahara,Kabupaten Tanjabtim provinsi Jambi
melaksanakan vaksinasi Covid-19 putaran pertama terhadap warga, pada hari Saptu (12/6/2021).
“vaksinasi Ini merupakan upaya PLT kepala puskesmas kecamatan mendahara (Nasrul diman) dan Pemerintah Desa (Pemdes) Sei tawar sekaligus apresiasi kepada Pemerintah Pusat sesuai imbauan Presiden Joko Widodo yang menginginkan seluruh warga di indonesia sehat dan kebal melawan virus Covid-19″,
Kepala Desa Sei tawar (junaidy) saat menerima vaksinasi Covid-19.
Dalam pelaksanaan vaksinasi putaran pertama yang dilakukan di Gedung Serba Guna (GSG) Desa Sei tawar ini, terdapat sebanyak 139 orang warga dan juga aparat TNI-Polri serta aparat Desa yang mendapatkan vaksinasi.
“Total di Desa Sei tawar yang nantinya akan menerima vaksinasi adalah 3000 jiwa yang terdaftar sesuai hak pilih, dibawah naungan Puskesmas mendahara Tujuan dari vaksinasi ini bukanlah pengobatan, melainkan memperkuat imun tubuh”, jelas Nasrul diman
Sementara itu, Kepala Puskesmas mendahara Nasrul diman menjelaskan pelaksanaan hari ini merupakan dosis pertama yang mana akan dilanjutkan 1 bulan ke depan untuk dosis kedua, sesuai peraturan Kemenkes.
Nasrul diman menjelaskan
Pelaksanaannya kita menggunakan sistem 4 meja, yakni meja pertama untuk pendaftaran dan verivikasi calon penerima vaksin, meja kedua screening untuk mengetahui riwayat kesehatan, dan meja ketiga tempat pelaksanaan vaksin yang lolos screening”, terang Nasrul Diman
Untuk meja keempat disebut sebagai tempat observasi dan pencatatan setelah 30 menit di vaksinasi apakah ada kemungkinan KIPI (Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi), yaitu serangkaian gejala yang muncul setelah vaksinasi”ungkapnya Nasrul diman
(MJ/sh/****)