Daerah  

Dandim 1426 Takalar Tinjau Gelaran Vaksinasi Massal di Polres Takalar

 

Takalar—SulSel,(suaraharapan.id)  Komandan Kodim 1426 Takalar, Letkol Czi Catur Witanto, SIP, M.Si, M.Tr (Han)  melaksanakan peninjauan gelaran Vaksinasi Massal di Mapolres Takalar yang dihelat di Aula 99 Mapolres Takalar, Minggu (27/02/2022).

Kedatangan Dandim 1426 Takalar disambut baik oleh Bapak Kapolres Takalar AKBP Gotam Hidayat, S.I.K., M.Si.

Dalam kunjungan ya, Dandim 1426 Takalar, Letkol Czi Catur Witanto, SIP, M.Si, M.Tr (Han), memberikan apresiasi terhadap warga yang tetap antusias untuk mendapatkan Vaksin. “Terima kasih sudah mengikuti program Vaksinasi nasional ini. Ayo ajak kerabat, saudara dan tetangga untuk ikut Vaksin. Karena dengan Vaksin ini, kita bisa terhindar dari tertular Virus Corona,” ucap Dandim.

Apresiasi serupa juga disampaikan oleh Kapolres Takalar AKBP Gotam Hidayat, S.I.K., M.Si yang membuktikan komitmennya dalam mendukung Pemerintah memutus mata rantai penyebaran dan penularan Virus Corona di masyarakat.

Kapolres mengatakan, kegiatan Vaksinasi Massal ini akan terus dilakukan sampai seluruh warga Kabupaten Takalar mendapat suntikan Vaksin.

“Kegiatan Vaksin Massal ini akan terus berlanjut. Karena kita ingin dengan Vaksinasi ini akan terjadi percepatan pembentukan Herd Immunity di masyarakat, khususnya di Kabupaten Takalar,” imbuh Kapolres.

Kegiatan Vaksinasi Massal di Aula 99 Mapolres Takalar berlangsung aman dan lancar dengan tetap menerapkan Protokol Kesehatan secara ketat.(***/ref/sh)

Leave a Reply