Daerah  

“Jumat Curhat”, Kapolres Takalar Dengarkan Keluhan Masyarakat Desa Banyuanyara

Takalar, —(suaraharapan.id)

Polres Takalar Polda Sulawesi Selatan menggelar kegiatan bertajuk ‘Jumat Curhat’ untuk mendengarkan keluh kesah, dan aspirasi masyarakat secara langsung di Masjid Nurul Iman, Dusun Kampungberu, Desa Banyuanyara, Kecamatan Mapsu. Jumat, (17/02/2023).

Kegiatan yang dilaksanakan usai pelaksanaan sholat Jum’at berjamaah ini dipimpin langsung oleh Kapolres Takalar AKBP Gotam Hidayat ini juga dihadiri oleh Dandim 1426 Takalar Letkol Kav Nanang Sujatmiko, M.Han, Kabag SDM Polres Takalar Kompol Alauddin Torki, S.Sos.,M.Si, Kasat Intelkam IPTU Asrullah.SH, Bhabinkamtibmas, Babinsa serta warga jamaah Masjid Nurul Iman.

Dalam sambutannya, Kapolres Takalar AKBP Gotam Hidayat, S.I.K,M.Si berterimah kasih kepada seluruh masyarakat yang sempat hadir dalam kegiatan ini serta memberikan himbauan kepada masyarakat agar tetap selalu menjalin kerjasama untuk menjaga Harkamtibmas, di wilayah Kecamatan Sanrobone khususnya Desa Banyuanyara

Kapolres Takalar, AKBP Gotam Hidayat, S.I.K., M.Si saat dikonfirmasi usai kegiatan mengatakan, kegiatan Jumat Curhat ini adalah kegiatan yang dilaksanakan dengan tujuan untuk mendengarkan keluhan dan menyerap aspirasi masyarakat secara langsung dilapangan, dan tentunya untuk mendekatkan diri dengan masyarakat.

“Kami berharap dengan dilaksanakannya kegiatan ini, kami bisa mengetahui langsung bagaimana keluhan dan kondisi masyarakat, sehingga dapat bagi kami untuk meningkatkan Pelayanan Kepolisian kepada masyarakat,” jelas Kapolres.

Kegiatan Jum’at Curhat tersebut diakhiri dengan pemberian bantuan Dana Untuk pembangunan Mesjid Nurul Iman.(sh)

Leave a Reply