Takalar, — (suaraharapan.id)
Polsek Marbo Polres Takalar melaksanakan kegiatan Jumat Curhat yang memungkinkan masyarakat menyampaikan secara langsung terkait keluhannya kepada Polisi dan diterima langsung oleh Kapolsek Marbo usai pelaksanaan sholat Jum’at berjamaah, di Masjid Nurul As-Salam, Desa Bontoparang, Kecamatan Marbo, Kabupaten Takalar. (21/04/2023.
Kapolres Takalar AKBP Gotam Hidayat melalui Kapolsek Marbo Iptu H. Sarro mengatakan, Jum’at curhat merupakan sarana yang diberikan kepada masyarakat yang ingin menyampaikan berbagai masalah berkaitan dengan layanan Kepolisian maupun gangguan Kamtibmas yang terjadi dimasyarakat, sehingga permasalahan yang terjadi dapat diselesaikan bersama dengan mudah.
“Jumat curhat ini untuk menampung keluhan masyarakat khususnya warga Kecamatan Marbo terhadap kinerja Kepolisian.
Bebas mau menyampaikan apapun berkaitan dengan layanan Kepolisian maupun gangguan Kamtibmas yang terjadi di masyarakat,” tutur Kapolsek.
Kali ini Kapolsek menerima saran warga agar Patroli malam di Desa Bontoparang agar lebih ditingkatkan untuk mencegah segala bentuk tindakan pencurian dimalam hari dan kejahatan lainnya.
Menanggapi hal tersebut, Kapolsek Iptu H. Sarro akan memerintahkan anggotanya untuk lebih meningkatkan Patroli malam pada jam-jam dan tempat-tempat rawan gangguan Kamtibmas diwilayah Desa tersebut.(sh)