Daerah  

Berikan Edukasi dan Sosialisasi Cara Bertanam, Bhabinkamtibmas Polres Tolikara Kunjungi Spot Pertanian

 

Biuk – Tolikara,Papua  (suaraharapan.id)  Guna Membantu meningkatkan pengetahuan mengenai cara bercocok tanam, Bhabinkamtibmas Polres Tolikara kunjungi dan berikan edukasi kepada masyarakat Kelompok Tani. Jumat (02/07).

Kapolres Tolikara AKBP Dr. Y. Takamully, S.H, M.H melalui Bhabinkamtibmas Polres Tolikara yang dipimpin oleh Bripka Rambo D. Womsiwor beserta 3 Anggota Bhabinkamtibmas mengunjungi Spot Pertanian Desa Tomagipura dalam Rangka Program Binmas Noken Polisi Sahabat Tani dan Program Polres Tolikara yaitu TERAPI (Tolikara Berempati).

Bripka Rambo D. Womsiwor pada kesempatannya menyampaikan bahwa kunjungan ke spot pertanian Desa Tomagipura untuk memberikan Edukasi dan Sosialisasi serta membantu petani cara menyiangi gulma atau rumput penganggu, teknik menyulam tanaman yang kurang baik, dan memasang media rambat untuk tanaman buncis.

“Dalam program Binmas Noken dan Program Polres TERAPI (Tolikara Berempati), kami memberikan bimbingan dan bantuan serta pendekatan kepada kelompok tani dalam mengembangkan lahan pertanian yang dilakukan oleh masyarakat, hal ini bertujuan untuk membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui sektor pertanian,” ucap Bripka Rambo D. Womsiwor.

Ia turut menambahkan, edukasi dan sosialisasi bertujuan untuk meningkatkan skill dari masing-masing kelompok tani guna dapat mengerti dan paham tata cara merawat serta menurunkan peluang terjadinya gagal panen diakibatnya keterbatasan pengetahuan dan skill tentang tata cara bercocok tanam dan berkebun.

“Semoga kedatangan kami pada saat ini dapat menjadi sebuah pengetahuan baru untuk meningkatkan peluang hasil panen yang baik serta berkualitas, maka dapat juga meningkatkan kesejahteraan dan perekonomian masyarakat di Kabupaten Tolikara. Kita dapat bertahan dengan baik bahkan dalam situasi pandemi covid-19 pun, bersatu kita kuat.” tutup Bripka Rambo D. Womsiwor. (Hms Dwi Candra/sh)

Leave a Reply