Daerah  

Polres Tolikara Gencar Memberikan Edukasi Kepasa Masyarakat Pentingnya Prokes

 

Karubaga — Tolikara,Papua (suaraharapan.id)— Polres Tolikara berikan edukasi dan memberikan pemahanam kepada masyarakat tentang pentingnya protokol kesehatan. Jumat (30/07).

Kegiatan dipimpin Kasat Binmas Iptu Widada bersama anggota menemui setiap kegiatan warga dan memberikan edukasi tentang protokol kesehatan kepada masyarakat.

Pada kesempatannya Kasat Binmas Iptu Widada menyampaikan bahwa kehadiran kami di lingkungan masyarakat untuk menjamin kenyamanan dan keamanan masyarakat serta dengan situasi pandemi yang saat ini sedang terjadi, maka perlu diberikan edukasi kepada masyarakat guna pencegahan dan memutus mata rantai penyebaran covid-19.

“Kami selalu mengingat bahwa pentingnya mencegah dari pada mengobati, sehingga kami ingatkan selalu kepada masyarakat agar selalu menerapkan protokol kesehatan sebagaimana telah dianjurkan oleh pemerintah. Guna melindungi keluarga tercinta dari penyebaran virus tersebut.” ungkap Kasat Binmas Iptu Widada.

Ia menambahkan bahwa Polri sebagai garda terdepan sekaligus termasuk sebagai tracer covid-19 akan berkomitmen selalu menekan penyebaran virus covid-19.

“Komitmen kami selalu akan memenuhi tanggung jawab kami dalam percepatan penanganan covid-19 di Indonesia secara khususnya di Kabupaten Tolikara.” tutup Iptu Widada.(Hms Dwi Candra/sh)

Leave a Reply