Daerah  

II Pembina Pramuka Mahir Lanjutan (KML) Dilantik

 

TORUT —-SulSel,(suaraharapan.id) Sebanyak 11 Pembina Pramuka mahir lanjutan (KML) telah dilantik oleh Kwartir Cabang Toraja Utara ditandai penyematan pita serta salempang mahir yang berlangsung Di Gedung Olah Raga (GOR) Rantepao Kamis (17/3-2022)

Pelantikan Kwartir dipimpin langsung oleh pelaksana Ketua Kwarcab Toraja Utara Yakub Pongsendana didampingi Kadispora Toraja Utara Yorry Lesawengen bersama pengurus Kwarcab Toraja Utara

Pelaksana Ketua Kwarcab Toraja Utara Yakub Pongsendana menuturkan , Pihaknya berharap dengan makin bertambahnya pelatih atau para pembina mahir lanjutan membuat gugus gugus depan Pramuka yang ada mendapat pelayanan makin baik serta gugus gugus yang ada baik disekolah bisa makin banyak pembinanya kedepan . Ucanya

Kata Yakub Pongsendana , Dengan dilantiknya mahir lanjutan kita memberi kewenangan lebih besar untuk dapat berkiprah dengan baik dan memberi pelayanan dengan baik karna banyak sekolah yg mendambakan pembina karna mereka belum memiliki pembina untuk itu gerakan Pramuka terus kita upayakan dihidupkan dikabupaten Toraja Utara

Kwarcab Toraja Utara telah melakukan seleksi kwarcab yang ketat untuk sebagai bekal persiapan dalam mengikuti jambore Nasional yang dilaksanakan bulan Agustus dicibubur

” Ada kemauan Adek adek Kwarcab untuk melaksanakan jambore ditingkat cabang yang akan dipusatkan di kecamatan Kapala Pitu untuk itu mari kita menyampaikan ide ini kepada Pembina Pramuka dan gugus depan untuk memikirkan agar gerakan Pramuka dapat berjalan secara baik ” Katanya

Seraya menambahkan , Pramuka bukan hanya tuntutan kurikulum disekolah sekolah tetapi ini juga sebagai ilmu yang baik untuk membina karakter kepribadian untuk anak didik kita untuk menjsdi manusia yang berbudi pekerti yang lebih baik . Tiutupnya.(SALDI/***/red/sh)

Leave a Reply