Sulsel  

Lapas Takalar Berbenah di Semua Sisi

Takalar—SulSel,(Suaraharapan.id)

Lapas Takalar terus melakukan pembenahan dari segala sisi, kali ini Lapas Takalar melakukan penandatangan Perjanjian Kerja sama antara Yayasan Sahabat Makassar dan Lapas Takalar

Kegiatan ini berfokus pada pembinaan kerohanian antara lain program baca tulis Al Quran, kajian agama, pembinaan asimilasi dan pembinaan setelah bebas dari Lapas.

Dilanjutkan dengan pemberian bantuan buku dirosa (pendikan Alquran orang dewasa) dan buku buku agama lainnya. Penandatangan ini dilakukan di Masjid At Taubah Lapas Takalar selasa 09 Agustus 2022 antara ketua yayasan Al Ustadz ichwan dan Plt Kepala Ashari yang dihadiri oleh beberapa jajaran Lapas dan Warga Binaan Pemasyarakatan.

“Kami melakukan penandatangan ini gunanya untuk lebih menambah mempertajam keagamaan wbp agar mereka dipersiapkan kemasyarakat lebih baik lagi” Ujarnya (Tang/sh)

Leave a Reply