Bulukumba— SulSel_(suaraharapan.id) Kepolisian Resor Bulukumba mengamankan seorang pria yang kedapatan membawa senjata tajam jenis parang saat sedang melaksanakan patroli, Minggu (17/10/2021).
Sekitar Pukul 02.30 Wita Team Respati Sat Samapta dan Unit Turjawali Sat Lantas Polres Bulukumba yang sedang melaksanakan patroli di sekitar wilayah kota Kabupaten Bulukumba tepatnya di Jl.Muh.Hatta Kecamatan Ujung Bulu, berhasil mengamankan seorang pria yang kedapatan membawa senjata tajam jenis parang.
Kasat Samapta Polres Bulukumba Iptu Candra Said yang dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut,bahwa personil yang sedang berpatroli berhasil mengamankan seorang pria berinisial FA (17) alamat Jl.Sungai Walanae yang kedapatan membawa senjata tajam berupa parang.
Ketika Team Respati Sat Samapta dan Unit Turjawali Sat Lantas melaksanakan patroli, mendapati 3 (tiga) orang pria yang sedang berjalan kaki dan selanjutnya oleh anggota mendekati mereka namun salah seorang dari mereka melarikan diri dan membuang sebilah senjata tajam jenis parang, sehingga dilakukan pengejaran.Terang Kasat
Saat FA berhasil ditangkap kemudian diperlihatkanlah barang bukti senjata tajam jenis parang yang ditemukan, dirinyapun (FA) mengakui bahwa senjata tajam tersebut adalah miliknya yang sengaja ia bawa untuk jaga diri.
Demi kepentingan penyelidikan lebih lanjut maka terduga pelaku beserta barang bukti tersebut diatas dibawa ke Mapolres Bulukumba.Ucap Kasat Samapta.(****/sh)