Daerah  

Regu Patmor Sat Samapta Polres Takalar Lakukan Patroli dan PAM Sholat Tarawi

 

Takalar –– SulSel,(suaraharapan.id) Rangkaian pelaksanaan kegiatan Kepolisian semakin ditingkatkan oleh Polres Takalar Polda Sulsel beserta seluruh jajarannya dalam momen Bulan Suci Ramadan 1443 H saat ini.

Seperti halnya yang dilakukan oleh Satuan Samapta dengan berpatroli dan pelaksanaan Pengamanan (PAM) guna menjaga keamanan selama berlangsungnya pelaksanaan Sholat Tarawih di masjid-masjid pada wilayah kota Kabupaten Takalar, Senin (11/4/2022) malam.

Patroli itu pun dilakukan oleh personel Unit Patmor Sat Samapta Regu III dibawah kendali Komandan Regu BRIPKA Rahman bersama anggota dengan menggunakan armada patroli roda dua, yang mulai bergerak pada pukul 20.00 WITA.

“Patroli kami lakukan mulai dari kawasan Jalan Jenderal Sudirman Kabupaten Takalar dengan sasaran Rumah Ibadah Masjid yang menggelar pelaksanaan Sholat Tarawih,” ungkap BRIPKA Rahman sebelum melaksanakan Patroli.

Patroli pun dilakukan sembari juga menyambangi satu persatu masjid yang dilewati dalam rute tersebut, serta berdialog bersama masyarakat maupun pengurus masjid guna menyampaikan pesan Kamtibmas.

“Selalu waspada dan berhati-hati terhadap potensi gangguan keamanan maupun tindak kriminalitas, terutama bagi yang membawa barang-barang berharga maupun kendaraan pribadi, pastikan diamankan dengan sebaik mungkin,” imbau Rahman.

Selain pesan Kamtibmas, dirinya pun juga mengingatkan tentang kedisiplinan untuk tetap menerapkan Protokol Kesehatan (prokes) di masa Pandemi Covid-19 yang masih melanda hingga saat ini.

“Diharapkan kepada masyarakat Kabupaten Takalar agar tetap menerapkan Prokes dengan disiplin, agar terhindar dari resiko penularan Virus Corona yang masih melanda hingga saat ini, salah satunya yakni dengan selalu memakai masker,” tuturnya. (***/red/sh)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *