Sulsel  

Polsek Polongbangkeng Utara, Polres  Takalar Terus Gencarkan  Gerai Vaksin Presisi Gratis Bagi Warga

 

Takalar— SulSel (suaraharapan.id)
Polsek Polongbangkeng Utara Polres Takalar Polda Sulawesi Selatan setiap hari menggencarkan vaksinasi gratis kepada warga. Kegiatan vaksinasi Covid-19 yang bertemakan Gerai Vaksin Presisi ini di gelar di halaman mako Polsek Polongbangkeng Utara, Polres Takalar, Polda Sulawesi Selatan, Senin (03/8) dan sudah di laksanakan hampir setiap hari selama 3 minggu ini.

Gerai Vaksin Presisi tersebut melayani vaksinasi Covid-19 gratis bagi warga masyarakat Kabupaten Takalar maupun di luar wilayah Kabupaten Takalar yang kebetulan sangat membutuhkan. Seperti ungkapan salah seorang laki laki bernama Nasrun bersama istrinya warga kecamatan Pallangga, kabupaten Gowa “Selama ini saya di sibukkan dengan pekerjaan untuk kebutuhan sehari hari, kebetulan saya melintas di depan polsek Polongbangkeng Utara kemudian mampir hendak bertanya bisa vaksin disini atau tidak pak, Alhamdulillah petugas kepolisan setempat menerima saya dan melayani dengan baik, ujarnya”

Kegiatan Gerai Vaksin ini di laksanakan atas instruksi Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si kepada seluruh jajarannya mulai Polda, Polres hingga Polsek untuk membuka gerai vaksin yang bertujuan untuk memfasilitasi masyarakat yang belum disuntik vaksin COVID-19. Dengan demikian akan mempercepat proses terbentuknya Hard Immunity.

AKP SAHYUDDIN S.Sos, M.H, selaku Kapolsek Polongbangkeng Utara mengatakan bahwa Gerai Vaksin ini terlaksana berkat kerja sama dengan Tim vaksin Puskesmas Polongbangkeng Utara yang di ketuai oleh Ibu Hj. KASTURI, Amd, Keb

“Kegiatan vaksinasi ini sebenarnya khusus bagi masyarakat kecamatan Polongbangkeng Utara yang ada di wilayah hukum Polsek Polongbangkeng Utara, namun karena masih banyaknya warga di luar kecamatan Polongbangkeng utara yang belum vaksin dan minta di vaksin di sini makanya kami buka untuk umum, vaksinasi ini melayani vaksinasi dosis kedua dan pertama dengan target sebanyak 100 peserta perhari”. ungkap Kapolsek Polongbangkeng Utara.

Berdasarkan Peraturan Menteri Kesehatan (PMK) Nomor 10 Tahun 2021 tentang Pelaksanaan Vaksinasi Dalam Rangka Penanggulangan Pandemi Corona Virus Diseases 2019 (Covid-19) yang di tindak lanjuti dengan Surat Edaran Nomor: HK.02.02IU ‘1669/2021 tentang Percepatan Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 Melalui Kegiatan Pos Pelayanan Vaksinasi dan Optimalisasi UPT Vertikal Kementerian Kesehatan. Ketua Tim Vaksinisasi Puskesmas Polongbangkeng Utara Hj. Kasturi, A.Md, Keb, mengatakan “Kami sangat berterimakasih atas kerjasama Kapolsek Polongbangkeng Utara bersama personilnya sehingga kegiatan vaksinasi ini dapat terlaksana dengan baik. ungkapnya.(hms/sh)

banner 120x600

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *